
(Madukara)-Regsosek merupakan pendataan yang bertujuan untuk menyediakan sistem dan basis data seluruh penduduk yang terdiri atas profil, kondisi sosial, ekonomi dan tingkat kesejahteraan yang terhubung dengan data induk kependudukan serta basis data lainnya hingga tingkat desa/kelurahan. Informasi yang dicakup meliputi :
1. Kondisi sosial ekonomi demografis
2. Kondisi perumahan dan sanitasi air besih
3. Kepemilikan aset
4. Kondisi kerentanan kelompok penduduk khusus
5. Informasi geospasial
6. Tingkat kesejahteraan
7. Informasi sosial ekonomi lainnya
Siapa saja yang didata ?
adalah seluruh penduduk Indonesia
Kapan ?
15 Oktober 2022 s/d 14 November 2022
Siapa yang mendata ?
Petugas Regsosek sejumlah 1.596 orang untuk wilayah Kabupaten Banjarnegara
Ayo dukung Regsosek 2022 dengan bersedia menerima petugas pendata dan memberikan jawaban yang benar dan jujur.