You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Madukara
Desa Madukara

Kec. Madukara, Kab. Banjarnegara, Provinsi Jawa Tengah

Selamat Datang di Website Desa Madukara, silahkan sampaikan saran Anda untuk kemajuan Desa Madukara melalui kolom komentar

SI SAKRI (Informasi, Saran dan Kritik)

adminmadukara 03 Agustus 2023 Dibaca 26 Kali
SI SAKRI (Informasi, Saran dan Kritik)

SI SAKRI adalah inovasi yang dilakukan Pemerintah Desa dalam memberikan pelayanan, informasi, saran dan Kritik.

Pelayanan kepada warga masyarakat di Desa kami dilakukan oleh petugas Pelayanan. Pemohon dapat datang langsung ke pelayanan Kantor Desa atau  dengan kemudahan pelayanan melalui Hand Phone lewat Call Center kami  di nomor 0819 7739 3715.

Dalam mengoptimalkan pelayanan SI SAKRI, Pemerintah Desa Madukara juga menggunakan aplikasi Srikandi agar proses tanda tangan menjadi lebih cepat dan menggunakan tanda tangan elektronik.

Berikut ini kemudahan-kemudahan bagi masyarakat dengan menggunakan SI SAKRI :

  1. Warga Desa Madukara yang berada di dalam maupun di luar kota dapat memperoleh pelayanan surat menyurat dengan lebih cepat. Terutama bagi warga Desa Madukara yang sedang berada di luar kota, karena tanda tangan/validasi sudah menggunakan TTE (Tanda Tangan Elektronik) dan surat dapat dikirim via whatsapp Call Center Pemdes kepada warga Desa Madukara yang berada di luar kota.
  2. Warga Desa Madukara dapat memperoleh informasi yang dibutuhkan masyarakat baik informasi pelayanan publik, pelayanan surat menyurat, pembuatan akte kelahiran/kematian, persyaratan nikah dan lain-lain.
  3. Warga Desa Madukara dapat memberikan saran dan kritik kepada Pemerintah Desa untuk kemajuan Desa Madukara.
Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image